SULSELONLINE.COM — Atalanta dan Juventus pesta gol pada laga pekan ke-18 Liga Italia 2019/2020, Senin, 6 Januari 2020.
Setelah melumat AC Milan 5-0 di pekan sebelumnya, Atalanta kembali menuai kemenangan besar dengan skor sama saat menjamu Parma. Lima gol tanpa balas bersarang ke gawang Gialloblu membuat Alejandro Gomez dan kawan-kawan mantap di jajaran 5 besar dengan 34 poin.
Pesta gol juga terjadi di laga Juventus vs Cagliari pada hari yang sama. Hattrick Cristiano Ronaldo ditambah satu gol Gonzalo Higuain membawa Bianconeri menang 4-0 atas Cagliari di Allianz Stadium, Turin.
Di San Siro, debut Zlatan Ibrahimovic di Liga Italia Serie A musim ini belum mampu membawa AC Milan meraih kemenangan atas Sampdoria. Ibrahimovic yang masuk pada menit 55 menggantikan Krzysztof Piatek gagal mencetak gol sehingga laga harus tuntas dengan skor 0-0 alias tanpa gol.
Hasil imbang ini membuat Rossoneri masih berada di luar 10 besar, tepatnya di urutan 12 klasemen sementara Liga Italia Serie A 2019/2020 hingga pekan ke-18. Berikut ini hasil pertandingan dan update klasemen selengkapnya per tanggal 6 Januari 2020:
HASIL LIGA ITALIA
6 Januari 2020
Genoa vs Sassuolo Skor 2-1
AS Roma vs Torino Skor 0-2
Bologna vs Fiorentina Skor 1-1
AC Milan vs Sampdoria Skor 0-0
Atalanta vs Parma Skor 5-0
Juventus vs Cagliari Skor 4-0
https://t.co/4XJSLDUYQt#bpjskesehatan
— SULSELONLINE.COM (@SulselonlineC) January 6, 2020
Komentar