Allegri Sebut Cristiano Ronaldo Tak Mau Lagi Main di Juventus!

Berita, Olahraga34 Dilihat

SULSELONLINE.COM — Rumor Cristiano Ronaldo ingin pergi dari Juventus dibenarkan oleh pelatih Massimiliano Allegri. Ronaldo disebut sudah tak mau bermain untuk Bianconeri.

“Kemarin, Ronaldo mengatakan kepada saya bahwa dia tidak lagi memiliki niat bermain untuk Juventus. Berdasarkan alasan itu dia tidak akan dipanggil untuk pertandingan besok,” kata Allegri dalam konferensi pers jelang Juventus vs Empoli.

Juventus vs Empoli berlangsung di Allianz Stadium, Minggu (29/8/2021) dini hari WIB. Ini adalah pekan kedua Liga Italia 2021/2022 dan Ronaldo pada pekan pertama main di babak kedua melawan Udinese dalam skor pertandingan yang berakhir 2-2.

Manchester City santer dikabarkan sebagai pelabuhan Cristiano Ronaldo selanjutnya. Jorge Mendes juga disebut-sebut sudah melakukan pembicaraan dengan pihak The Citizens.

Juventus menginginkan mahar di kisaran 28 juta euro sampai 30 juta euro dari Man City untuk membuka pintu keluar Ronaldo. Belum ada keterangan resmi apakah kedua pihak sudah sepakat dan Juve kabarnya juga menginginkan Gabriel Jesus.

“Segalanya berubah, ini adalah hukum kehidupan. Juventus tetap, yang merupakan hal terpenting. Ronaldo memberikan kontribusinya, dia membuat dirinya tersedia, sekarang dia pergi dan hidup terus berjalan,” Allegri menegaskan.

Juventus mendapatkan Ronaldo dari Real Madrid dengan biaya sekitar 100 juta euro. Kontraknya di Turin bakal habis pada musim panas tahun depan.

Ronaldo sejauh ini tampil sebanyak 134 laga dengan mencetak 101 gol dan 22 assist. Pemain berusia 36 tahun itu juga berhasil meraih gelar top skor Liga Italia 2020/2021.

Moise Kean dikabarkan menjadi pengganti Cristiano Ronaldo dikarenakan agen Mino Raiola sedang berada di markas Si Nyonya Tua. Juventus sebelumnya sudah menjual Kean ke Everton pada 2019.