Luis Milla Tak Dampingi Persib Saat Diblender PSM Makassar, Ini Alasannya

Berita55 Dilihat

SULSELONLINE.COM – Pelatih Persib Bandung Luis Milla tak mendampingi anak buahnya saat diblender PSM Makassar 5-1 pada pekan ketujuh Liga 1 2022-2023 yang berlangsung di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Senin (29/8/2022) malam.

Salag satu pelatih Persib Bandung, Budiman, saat jumpa pers usai pertandingan, mengakui Luis Milla tak bisa mendampingi Ricky Kambuaya dan kawan-kawan di bench pemain.

Selain masih baru menjadi pelatih menggantikan Robert Rene Alberts, Luis Milla disebut kurang sehat sehingga tak bisa menjajal rumput Stadion kebanggan warga Sulsel di Parepare.

“Beliau kurang sehat sehingga tidak bisa mendampingi pemain,” kata Budiman menjawab pertanyaan wartawan saat jumpa pers.

Luis Milla pernah mengeluh sebelum latih Persib Bandung. Baginya lebih ideal menangani sebuah tim dari awal musim ketimbang pertengahan. Pelatih asal Spanyol itu didatangkan Persib untuk mengisi kursi pelatih yang kosong. Sebab, pelatih sebelumnya Robert Rene Alberts mengundurkan diri.

Luis Milla mengatakan kurang ideal melatih satu tim ketika kompetisi sudah berjalan. Namun, dia mau menerima tawaran Persib karena proyek jangka panjang dari manajemen menjadikan Persib berprestasi di kancah Asia.

Gol PSM masing-masing dicetak oleh Yakob Sayuri di menit 3 dan 50 Ramadhan Sananta menit 18 dan 45 serta Pluim menit 65.

Gol balasan Persib dicetak mantan punggawa PSM Makassar Marck Klok di menit 31.

Kemenangan ini membuat PSM naik ke peringkat dua klasemen dengan 16 poin. Selisih dua poin dari pemuncak klasemen Borneo Samarinda FC dengan 18 poin.

PSM masih memiliki satu laga tunda lawan PS Barito Putera. Kapan pertandingan ini dilangsungkan? PSSI belum menjadwalkannya.

Kemenangan ini membuat anak didik Bernardo Tavares belum terkalahkan di Liga I Indonesia musim ini.

PSM bermain pada enam pertandingan dengan lima kemenangan dan sekali imbang.

Kekalahan ini bagi Persib Bandung membuat mereka tertahan di peringkat 14 dengan tujuh poin.

Pelatih PSM Bernardo Tavares mengatakan timnya memulai pertandingan dengan bagus. Langsung cetak gol dan ciptakan banyak peluang.

Gol cepat Yakob Sayuri membawa PSM unggul 1-0 tiga menit babak pertama di mulai. Pelatih Persib Bandung, Budiman, mengakui gol cepat ini menghancurkan mental anak asuhnya.

Gol kedua PSM Makassar diciptakan pemain muda PSM Ramadhan Sananta di menit 18.

“Kita memulai pertandingan dengan bagus. Kita cetak gol dan menciptakan banyak peluang. Kita cetak gol cepat dan gol kedua kita juga terbilang cepat,” kata Tavares saat konferensi pers usai pertandingan.

Namun, ia melihat anak asuhnya kerab kehilangan fokus setelah cetak gol. Terbukti setelah gol kedua, Persib mampu cetak gol di menit 31.

“Setiap setelah cetak gol kita seperti kehilangan fokus, ini terlihat setelah gol kedua. Kita kehilangan fokus dan melakukan banyak kesalahan,” ujarnya.

Kehilangan fokus terkadang masih terlihat di babak kedua. Pemain tidak fokus 100 persen.

Kendati demikian, hal itu tertutupi dengan attitude ditunjukkan pemain selama 90 menit pertandingan.

“Terlepas dari itu, attitude pemain cukup bagus dan luar biasa di pertandingan. Meskipun mereka terkadang melakukan kesalahan,” ucap pelatih 42 tahun ini.

Tavares menyebut, tim ini terus berproses. Apa lagi skuad dimiliki dihuni pemain muda digabung dengan pemain berpengalaman.

“Tim ini berproses. Tim ini dihuni sebagian besar pemain muda digabungkan dengan pemain berpengalaman,” tuturnya.

Di akhir laga, timnya masih mencoba cetak gol, memainkan penguasaan bola.

Terlepas dari kemenangan itu, pelatih berkebangsaan Portugal ini ucapkan terima kasih kepada suporter PSM yang memenuhi stadion.

Kemenangan ini berkat dukungan suporter. Bisa lihat dukungan suporter dari menit pertama hingga menit akhir. Suporter memenuhi stadion dan memberikan dukungan tanpa henti.

Tak lupa ucapkan terima kasih kepada suporter yang sebelumnya menyambut timnya usai kalah dari Kuala Lumpur City.

“Saya kira pemain merespon dukungan ini dengan membukukan kemenangan malam ini. Terima kasih kepada pemain, staf yang membantu saya, tak kalah pentingnya terima kasih kepada suporter yang selalu mendukung kita,” pungkasnya.(al)