Sudirman Sulaiman Sebut Ini Terkait Kriteria Pj Gubernur Penggantinya

Berita, Sulsel96 Dilihat

SULSELONLINE.COM – Hingga Senin 7 Agustus 2023, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Selatan (Sulsel) masih menyusun nama-nama yang akan diusulkan menjadi calon Pj Gubernur Sulsel menggantikan Andi Sudirman Sulaiman

DPRD Sulsel akan mengusulkan tiga nama pada Menteri Dalam Negeri terkait calon Pj Gubernur Sulsel.

Sebelumnya, DPRD Sulsel akan menjaring dan menerima nama dari fraksi-fraksi yang ada di DPRD Sulsel.

Apakah ada kriteria yang dipatok Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman terkait calon penggantinya?

Andi Sudirman mengakui tidak mempunyai kriteria Pj Gubernur Sulsel. Ia menyerahkan sepenuhnya ke Presiden.

Menurutnya, Presiden sudah tahu sosok Pj Gubernur yang akan ditempatkan di Sulsel.

“Saya tidak bisa menyebut sesuatu pun karena itu adalah kewenangan bapak presiden,” kata Andi Sudirman Sulaiman, Minggu (6/8/2023).

“Tentu bapak presiden lebih paham yang mana menjadi kebetuhan Sulsel yang bisa mengawal Sulsel dalam masa proses peralihan,” lanjutnya.

Masa jabatan Andi Sudirman Sulaiman akan 5 September 2023 mendatang.

Jika pada 5 September 2023 belum juga ada Plt, Kementerian Dalam Negeri akan menunjuk pelaksana harian (PLH) untuk mengganti Sudirman hingga Plt dilantik.

Saat ini sejumlah nama beredar dan dikaitkan dengan calon Pj Gubernur Sulsel.

Diantaranya adalah Staf Ahli Bidang Hukum Kementerian Komunikasi dan Informatika, Prof Aswanto.

Juga ada nama Laksamana Muda TNI Dr Abdul Rivai Ras.

Kemudian, mantan Kapolda Sulsel yang kini menjabat Inspektur Utama Sekretariat Jenderal DPR RI, Komjen Nana Sudjana.

Direktur Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum (Dirjen Polpum) Kemendagri, Bahtiar.

Lalu Jufri Rahman, Staf Ahli Bidang Pemerintah dan Otoda Kemenpan RB.

Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian sudah mengirimkan surat ke pimpinan DPRD Sulsel terkait batas waktu atau deadline untuk mengirimkan tiga nama calon penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Selatan, 9 Agustus 2023 mendatang.(*)

 

Menhan Prabowo Puji Program Gubernur Andi Sudirman