Danny Pomanto Lantik 201 ASN Pemkot Makassar Hasil Mutasi di Kapal Pinisi

Berita121 Dilihat

SULSELONLINE.COM, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto melantik 201 pejabat termasuk 11 camat baru di atas kapal pinisi, pagi ini.

DP mengatakan mutasi dan pelantikan ASN lingkup Pemkot Makassar sebagai wajah baru birokrasi.

Pelantikan ASN lingkup Pemkot Makassar itu berlangsung di Anjungan City of Makassar di Pantai Losari pada Rabu (3/1/2024) pukul 07.15 Wita. Proses pelantikan ini diawali dengan pembacaan SK serta pengambilan sumpah yang dipimpin langsung oleh Danny Pomanto.

“Pagi ini, di tempat yang sangat terhormat ini di Pantai Losari yang kita banggakan. Di atas perahu Pinisi yang menjadi masterpiece budaya dan tradisi Bugis-Makassar. Di hadapan Forkopimda baru saja kita saksikan pengambilan sumpah dan pelantikan pejabat di lingkup Pemkot Makassar dari berbagai tingkatan,” ujar Danny saat menyampaikan pidato.

Danny mengatakan kegiatan ini merupakan pertanda semangat birokrasi dengan wajah yang segar di tahun baru. Dia menyebut penyegaran ASN di lingkup Pemkot Makassar dilakukan untuk menjaga performa birokrasi tetap berjalan dengan baik.

“Hari ini adalah hari di mana kita mengawali tahun dengan semangat yang baru. Dengan semangat birokrasi yang melayani. Maka seperti biasanya tradisi birokrasi adalah bagaimana melakukan penyegaran-penyegaran agar birokrasi agar tetap pada performa yang baik,” sebutnya.

Dia pun mengingatkan seluruh ASN untuk tetap memberi kinerja yang terbaik bagi masyarakat. Apalagi momentum Pemilu 2024 sudah sangat dekat di depan mata.

“Saya ingin menyampaikan pertama, 2024 adalah tahun yang sangat menentukan bukan hanya bagi Kota Makassar, tetapi juga untuk Indonesia. 2024 adalah tahun rotasi kepemimpinan. Tahun politik. Tahun yang saya kira dalam semua aspek bergerak,” paparnya.

Sebanyak 12 pejabat eselon II Pemkot Makassar yang bergeser.

Mereka Helmy Budiman, sebelumnya Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) dimutasi ke Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM PTSP).
Helmy Budiman bertukar dengan Andi Zulkifli Nanda dan menempati posisi Kepala Bappeda.

Selanjutnya Kepala Dinas Kearsipan Aulia Arsyad, sebelumnya jabat Kepala Dinas Perhubungan.

Aulia Arsyad digantikan oleh Zainal Ibrahim sebelumnya menjabat Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol).
Sementara Kesbangpol diisi oleh Andi Bukti Djufrie sebelumnya Kepala Badan Riset dan Inovasi Daerah (Brida).

Lalu Kepala Brida diisi oleh Nirman Niswan Mungkasa sebelumnya menjabat Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman.
Posisi Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman ditempati oleh Mahyuddin sebelumnya menjabat Kepala Dinas Ketahanan Pangan.

Kemudian Kepala Dinas Pemudan dan Olahraga Andi Pattiware digeser menjadi Kepala Dinas Perpustakaan.

Staf Ahli Irwan Bangsawan ditempatkan menjadi Asisten 3 Bidang Administrasi Umum.

Irwan Bangsawan bertukar dengan Mario Said yang sebelum jabat Asisten 3.

Kepala Bidang Kearsipan Fathurrahim dimutasi menjadi Asisten II Bidang Perekonomian.

Terakhir Asisten II Bidang Perekonomian Rusmayani Madjid diangkat menjadi Dirut RSUD Kota Makassar.

Mereka Dilantik:
1. Andi Pattiware Kepala Dinas Perpustakaan
2. Kepala Dinas PTSP Helmy Budiman
3. Kepaa Bappeda Andi Zulkifli Nanda
4. Kepala Dinas Arsip Aulia Arsyad
5. Kepala Dinas Perhubungan Zainal Ibrahim
6. Asisten 3 Bidang Administrasi Umum Irwan Bangsawan.
7. Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman Mahyudin
8. Asisten II Bidang Perekonomian Fathur rahim
9. Dirut RSUD Kota Makassar Rusmayani Madjid
10. Kepala Badan Kesbangpol Andi Bukti Djufrie
11. Kepala Badan Riset dan Inovasi Daerah (Brida) Nirman Niswan Mungkasa.
12. Staf Ahli Mario Said. (*)

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *