BNN dan Polda Sulsel Temukan Ladang Ganja di Bone

Warganet37510 Dilihat

SULSELONLNE.COM Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sulawesi Selatan dan Polda Sulsel menemukan ladang yang berisi tanaman ganja di Desa Bontojai, Kecamatan Bontocani, Kabupaten Bone, Sulsel.

Aparat menemukan ladang ganji di pebukitan terjal di Bone yang berbatasan langsung Kabupaten Gowa dan Sinjai pada Rabu (15/2/2023).

“Iya, info dari pak Dir Narkoba,” Kepala Bidang Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Komang Suartana, kepada wartawan, Rabu (15/2/23).

Ia mengaku belum mendapat data lengkap terkait luas lahan ladang ganja yang ditemukan oleh petugas.

Sebab akses ke Bontocani sangat susah dan harus melewati jalanan terjal berupa bebatuan dan tanah lumpur. Jaringan telekomunikasi juga tidak ada di lokasi ini.

“Pak dir turun langsung ke lapangan, dia masih ada di lokasi dan belum ada laporannya,” kata Komang.

Polisi dan warga menemukan empat lokasi ladang ganja di daerah tersebut.

Temuan tersebut yang kemudian ditindaklanjuti BNN dan Polda Sulsel.(*)