Timnas Indonesia Lolos Jika Kalahkan Korea Utara

Olahraga78 Dilihat

SULSELONLINE.COM – Korea Utara memuncaki klasemen sementara Grup F Asian Games 2023 usai mengalahkan Kirgistan.

Sementara Indonesia kalah dari Taiwan.

Indonesia harus menjalani laga hidup mati untuk lolos ke babak berikutnya.

Matchday kedua Grup F Asian Games mempertemukan Kirgistan vs Korea Utara. Duel berlangsung di Zheijang Normal University, Kamis (21/9/2023) malam WIB.

Korea Utara mencetak gol pada menit ke-21. Kuk-Jin Kim yang sukses membobol gawang Kirgistan.

Skor 1-0 untuk Korea Utara bertahan hingga turun minum. Kedua kesebelasan gagal mencetak gol di babak kedua, sekaligus memastikan kemenangan Korea Utara.

Kemenangan ini membuat Korea Utara kukuh di puncak klasemen dengan 6 poin. Korut memastikan langkah ke babak berikutnya setelah meraih kemenangan dua kali melawan Taiwan dan Kirgistan.

Timnas Indonesia U-24 masih harus berjuang untuk lolos dari fase grup setelah kalah dari Taiwan pada pertandingan sore hari. Garuda menyerah 0-1 lewat gol tunggal Wen-Yen Chin.

Kekalahan dari Taiwan membuat Indonesia tertahan di posisi dua dengan 3 poin. Pasukan Indra Sjafrie wajib menang di laga berikutnya kontra Korea Utara apabila mau lolos ke babak berikutnya.(*)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *